You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Food Station Ditunjuk Sebagai Pembina Tim Bulutangkis Dalam Korpri
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

PT FSTJ Ditunjuk Sebagai Pembina Tim Bulutangkis Putri Korpri DKI

PT Food Station Tjipinang Jaya (FSTJ) ditunjuk sebagai pembina tim bulutangkis putri dalam ajang Pekan Olahraga Nasional Korpri (Pornas Korpri) ke- XV yang akan digelar di Bangka Belitung, 10 hingga 18 November.  

Kami berharap, tim bulutangksi putri Korpri DKI bisa meraih hasil terbaik di ajang Pornas kali ini,

Corporate Secretary PT FSTJ, Suratmin Suria Widjaya mengatakan, ada 12 atlet bulutangkis putri yang akan berlaga membela DKI Jakarta pada Pornas Korpri tahun ini.  

"Kami bersama Dinas Pendidikan sudah melakukan training center untuk tim bulutangkis putri di GOR Kuningan," ujarnya, Jumat (8/11).

PT Food Station Jajaki Kerja Sama dengan Gerai Makanan Siap Saji

Menurut Suratmin, dari hasil training center yang dijalani, stamina dan teknik para atlet sudah banyak mengalami kemajuan dan siap untuk bertanding.  

"Kami berharap, tim bulutangkis putri Korpri DKI bisa meraih hasil terbaik di ajang Pornas kali ini," katanya.

Sekadar diketahui, pada pelaksanaan Pornas Korpi tahun ini kontingen Pemprov DKI akan mengikuti delapan cabang olahraga yaitu Futsal, Catur, Tenis, Tenis Meja, Voli, Bulutangkis, Senam dan Lari.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1270 personNurito
  2. Taman Margasatwa Ragunan Siap Hadirkan Keseruan Libur Nataru

    access_time24-12-2024 remove_red_eye919 personTiyo Surya Sakti
  3. Transjakarta Ajak Jalan-jalan Ibu dan Anak

    access_time22-12-2024 remove_red_eye902 personNurito
  4. Ini Rangkaian Acara Semarak Jakarta Mendunia Sambut Tahun Baru

    access_time24-12-2024 remove_red_eye883 personDessy Suciati
  5. Transjakarta Modifikasi Layanan Saat Malam Muhasabah, Doa dan Dzikir di Monas

    access_time28-12-2024 remove_red_eye831 personBudhi Firmansyah Surapati